Sponsors

Sabtu, 09 November 2013

Cara Membuat Bakso Sapi Tutorial Lengkap

. Tahukah Anda cara membuat bakso sapi? Saya yakin bakso sapi bukan lagi makanan yang terdengar ditelinga, karena merupakan makanan yang sudah sangat familiar ditengah-tengah kita. Bakso Sapi adalah makanan yang dibuat dari bahan daging sapi giling yang dipadukan atau dicampur dengan tepung, kemudian dibentuk bulat berbentuk bola kecil, yang disajikan dengan kuah kaldu. Bakso sapi biasanya divariasikan dengan telur, tahu, taoge, dan mie bihun, serta ditaburi bumbu pelengkap seperti bawang merah goreng dan seledri. Makanan ini sangat mudah ditemui diseluruh Indonesia. Bakso sapi sering dijual diwarung-warung pinggir jalan atau dijual dengan memakai gerobak keliling. Namun, pernahkah Anda berpikir untuk membuat sendiri bakso sapi? Nah, pada kesempatan ini kami akan membagikan ke Anda Cara Membuat Bakso Sapi, termasuk juga Resep-resep yang digunakan dalam pembuatan bakso sapi tersebut.

Bakso Sapi
Panduan atau cara membuat bakso sapi ini akan kita bagi dalam 2 bagian, yakni pentolan bakso sapi (bahan, bumbu, dan cara pembuatan).dan pembuatan kuah bakso (bahan, bumbu, dan cara pembuatan). Baiklah, tanpa berlama-lama lagi, kita mulai saja proses pembuatan bakso sapi ini.

Pentolan Bakso Sapi
Bahan dan Bumbu Pentolan Bakso Sapi:

  • 1/2 Kg daging sapi giling   
  • 4 sdm bawang merah goreng   
  • 2 sdm bawang putih goreng   
  • 1 sdt merica bubuk   
  • 2 sdt garam   
  • 100 gram tepung kanji   
  • 80 gram es batu, hancurkan   
  • 4 liter air untuk merebus bakso
Membuat Pentolan Bakso Sapi:

  • Masukkan daging sapi, tepung kanji, garam, merica dan bawang ke dalam blender, kemudian giling sampai halus dan tercampur merata.
  • Masukkan es batu ke dalam adonan jika campuran terlihat lemas dan susah dibentuk
  • Naikkan dan panaskan air diatas api yang kecil sampai hampir mendidih   
  • Genggam adonan bakso, kemudian tekan hingga muncul pentolan bakso diantara jari telunjuk dan ibu jari. Kemudian, potong atau pisahkan pentolan yang telah terbentuk dengan sendok. Masukkan ke dalam air panas
  • Lakukan cara ini sampai semua adonan bakso sapi habis   
  • besarkan nyala api dan masak pentolan bakso sapi sampai semua bakso terlihat mengapung.   
  • Angkat semua pentolan bakso dan tiriskan.
Kuah Bakso Sapi

Bahan dan Bumbu Kuah Bakso:
  • 800 gram Tulang Sapi,
  • 8 liter air,
  • 10 siung Bawang putih, goreng dan haluskan, 
  • 8 siung Bawang merah, goreng dan haluskan,
  • 1 sdm Bawang goreng, haluskan,
  • 4 sdt Gula,
  • 2 sdm garam, 
  • 1 sdt Lada,
  • 4 batang Daun bawang, gunakan bagian putihnya, iris sampai halus,
  • 4 sdt Kaldu sapi instan.
Membuat Kuah Bakso Sapi:
  • Naikkan air ke atas api, didihkan,
  • Masukkan semua bumbu dan bahan secara bersamaan kemudian terakhir masukkan bawang putih dan bawang merah,
  • Tunggu semua campuran hingga mendidih dan tulang matang,
  • Setelah terlihat mendidih, Kecilkan api dan biarkan kuah tersebut tetap berada diatas kompor. 
Selesai sudah proses pembuatan bakso sapi, cukup mudah bukan? Sangat baik disajikan dengan bumbu pelengkap lainnya, seperti bawang goreng, saus, kecap, tahu, kacang goreng dll sesuai dengan selera Anda masing-masing. Silahkan lihat juga proses pembuatan kuliner lainnya, yakni Cara Membuat Nasi Goreng Sendiri.

Sekian informasi tentang Cara Membuat Bakso Sapi (Tutorial Lengkap), semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar